Kemalasan adalah musuh produktivitas.
Jika kita malas, tidak ada cara lain kita bisa mencapai hal-hal yang berarti. Kita mungkin menunda-nunda melakukan sesuatu, atau bahkan jika kita melakukannya, kita melakukannya dengan setengah hati. Hasil berkualitas tinggi tidak akan tercapai dengan cara-cara seperti itu.

Jadi kita perlu untuk mengatasi kemalasan. Berikut adalah
16 tips yang saya anggap berguna untuk mengatasi kemalasan:

1. Olah raga
Anda bisa merasa malas jika anda tidak memiliki energi yang cukup untuk melakukan aktivitas anda. Berolahraga adalah cara yang baik untuk meningkatkan tingkat energi anda sehingga anda merasa berenergi dan waspada sepanjang hari.

2. Istirahat yang cukup
Tidak memiliki cukup istirahat juga bisa membuat anda malas. Bagaimana anda merasa antusias jika anda mengantuk? Jadi pastikan bahwa anda memiliki istirahat yang baik.

3. Tetapkan batas waktu minimum untuk memulai
Hal yang paling sulit adalah untuk memulai – sisanya akan lebih mudah. Jadi tetapkan sedikit waktu, seperti 15 menit atau bahkan 5 menit, dan mulailah mengerjakan tugas sampai waktunya habis. Setelah itu, akan lebih mudah memutuskan untuk melanjutkan.

4. Menciptakan rasa urgensi
Ini adalah salah satu cara yang paling efektif untuk mengalahkan kemalasan. Jika Anda memiliki rasa urgensi, maka akan lebih mudah untuk bangun dan melakukan apa yang perlu Anda lakukan. Salah satu cara untuk menciptakan rasa urgensi adalah dengan menetapkan tenggat waktu.

5. Lihatlah pada manfaat
Salah satu alasan kita menjadi malas karena kita hanya melihat kesulitan dari tugas ke depan tanpa memikirkan manfaat yang akan kita dapatkan ketika kita menyelesaikannya. Jadi fokuskan pikiran anda pada manfaat bukan kesulitan.

6. Menetapkan hadiah untuk diri sendiri

Jika manfaat terlalu jauh dicapai di masa depan, maka mungkin tidak cukup kuat untuk memotivasi anda untuk bertindak sekarang. Dalam kasus tersebut, anda dapat memberikan diri anda hadiah lebih cepat. Anda mungkin membiarkan diri anda untuk makan makanan favorit anda atau menonton bioskop sebagai hadiah anda telah menyelesaikan tugas.

7. Pikirkan tentang apa yang akan terjadi jika Anda tidak melakukannya

Sementara berpikir tentang manfaat yang dapat memotivasi Anda, pikirkan juga tentang kerugian jika anda tidak melakukan tugas-tugas tersebut. Apa konsekuensi jika anda tidak melakukan apa yang seharusnya anda lakukan?

8. Cari partner

Partner dapat memotivasi Anda untuk mengatasi kemalasan. Meskipun motivasi dari dalam diri adalah yang terbaik, kadang-kadang kita juga perlu motivasi dari luar.

9. Meminimalkan waktu idle (kosong)
Nyatakan tekad anda untuk meminimalkan waktu idle. Cobalah untuk melakukan sesuatu sesering mungkin. Jika Anda memiliki pola pikir ini, akan lebih mudah untuk mengatasi kemalasan.

10. Bagilah tugas menjadi bagian-bagian kecil
Kita bisa menjadi malas jika kita merasa kewalahan oleh skala tugas. Dalam kasus tersebut, membagi tugas menjadi bagian-bagian kecil yang lebih terkelola, dan kemudian tangani mereka satu per satu. Ingatlah prinsip cara makan seekor gajah adalah dengan cara melakukan satu gigitan kecil pada sekali waktu.

11. Putuskan apa tindakan selanjutnya
Kita mungkin menunda-nunda karena kita tidak yakin apa yang harus dilakukan selanjutnya. Jadi lihatlah pada tugas anda dan putuskan apa tindakan selanjutnya. Setelah anda tahu persis apa yang harus dilakukan, maka akan lebih mudah untuk memulai.

12. Melakukan satu hal pada sekali waktu
Ini mungkin tampak jelas, tetapi kita bisa menjadi malas karena kita mencoba untuk melakukan lebih dari satu hal pada sekali waktu. Itu membuat kita merasa kewalahan. Jadi pilih melakukan hanya satu hal pada sekali waktu dan mengabaikan sisanya.

13. Tantang diri anda
Buatlah tugas menjadi menyenangkan dengan mengubahnya menjadi sebuah tantangan. Misalkan : Dapatkah anda menyelesaikan tugas-tugas? Banyak orang bisa melakukannya, jadi mengapa tidak bisa Anda?

14. Tuliskan kemajuan Anda
Anda akan lebih termotivasi jika anda dapat dengan mudah melihat efek dari kemalasan. Salah satu cara untuk melakukannya adalah dengan menuliskan kemajuan anda setiap hari. Beri tanda setiap kali anda menyelesaikan tugas. Kemalasan akan memberikan lembar kosong, dan anda dapat dengan mudah melihat betapa buruknya hal itu.

15. Melihat kemajuan orang lain
Mengetahui seberapa jauh anda di belakang dibandingkan dengan orang lain juga bisa memotivasi anda. Lihatlah hal-hal baik pada orang lain tersebut, pada area mana bisa anda perbaiki, dan biarkan mereka menginspirasi anda.

16. Menyelaraskan diri dengan apa yang penting menurut anda
Sementara semua tips di atas bisa membantu anda, maka akan lebih mudah untuk mengatasi kemalasan jika anda melakukan sesuatu yang penting menurut anda. Anda akan memiliki kobaran api dalam diri yang membuat anda ingin bertindak. Jadi temukan sesuatu yang penting tersebut dan selaraskan diri sebanyak mungkin dengan hal itu.

***********************************************************************************

Semua itu adalah tips yang saya pelajari. Apakah Anda memiliki tips lain untuk mengatasi kemalasan? Jangan ragu untuk berbagi di komentar.

 
Picture
Pada suatu hari, seorang pria menemukan sebuah kepompong dari jenis kupu-kupu kaisar. Dia membawanya pulang agar ia bisa menyaksikan kupu-kupu keluar dari kepompongnya. Beberapa waktu kemudian sebuah lubang kecil muncul, ia duduk dan mengamati kupu-kupu tersebut selama beberapa jam yang tengah berjuang mengeluarkan tubuhnya melalui lubang kecil itu.

Kupu-kupu itu tampaknya terjebak dan tidak membuat kemajuan yang berarti pada fase tersebut. Ia seolah-olah tidak mampu lebih jauh lagi untuk bergerak keluar. Pria itu, dalam kebaikannya, memutuskan untuk membantu kupu-kupu. Ia kemudian mengambil sebuah gunting dan memotong sedikit pada lubang kecil itu. Tak lama, kupu-kupu itu muncul keluar dengan mudahnya. Namun tubuhnya bengkak dan kecil serta sayapnya berkerut. Pria itu terus mengamati kupu-kupu karena ia berharap bahwa, pada waktunya nanti, akan terjadi kontraksi, sayap itu akan mekar dan melebar sehingga mampu menopang tubuhnya. Namun sayangnya, hal itu tidak pernah terjadi! Bahkan, kupu-kupu kecil itu menghabiskan sisa hidupnya merangkak berputar-putar dengan tubuh kecilnya yang bengkak dan sayapnya yang keriput. Ia tidak pernah bisa terbang.

Pria dengan kebaikannya tersebut yang dengan tergesa-gesa menolong, tidak mengerti bahwa perjuangan memang diperlukan untuk seekor kupu-kupu melewati lubang kecil pada kepompong. Kondisi sulit semacam itu diperlukan untuk memaksa cairan dari tubuh kupu-kupu mengalir ke sayapnya, sehingga ia akan siap untuk terbang, mencapai kebebasan keluar dari kepompong. Terbang dan kebebasan hanya akan terjadi setelah adanya perjuangan. Dengan menghilangkan perjuangan pada kupu-kupu tersebut, ia malah kehilangan kemampuannya untuk dapat terbang.

Kadang-kadang perjuangan adalah persis seperti apa yang kita butuhkan dalam hidup. Jika kita melewati hidup ini tanpa cobaan, kita akan lumpuh. Kita tidak akan sekuat sebagaimana seharusnya. Berikan setiap kesempatan untuk kita coba, jangan pernah menyesal, dan jangan lupa juga selalu ada kekuatan dalam setiap perjuangan.

 
Ketika anda memutuskan untuk menemukan gairah anda, anda membuat komitmen penting untuk diri sendiri. Anda sedang mengatakan bahwa anda adalah seorang prioritas utama dan anda akan menemukan hal-hal dalam hidup yang benar-benar anda nikmati. Bila anda memiliki gairah sejati untuk hidup, anda tidak pernah merasakan hidup sebagai sebuah tugas. Seluruh sikap dan kepribadian anda bahkan bisa berubah menjadi lebih baik.

Jika Anda ingin mencintai kehidupan, Anda perlu untuk mengejar gairah Anda. Jangan buang waktu lagi dan pergi!
Cobalah beberapa poin pada daftar dibawah ini untuk menyalakan api gairah anda:

1. Mulailah dengan talenta yang anda miliki.
Setiap orang memiliki bakat khusus atau hobi. Anda tidak harus menjadi yang terbaik untuk suatu hal, hanya temukan bidang yang anda nikmati. Pilih sesuatu yang selalu membuat anda bahagia. Pilihlah aktivitas yang selalu membuat Anda lupa waktu. Anda kemudian dapat memutuskan untuk mengambil satu langkah lebih lanjut untuk mulai menyalakan gairah Anda. Lontarkan pertanyaan-pertanyaan penting kepada diri anda sendiri. Misalkan, anda memiliki hobi menulis, maka tanyakan pada diri anda : Bisakah anda menulis sebuah buku tentang suatu subjek? Bisakah Anda menjadi seorang ahli? Bisakah anda mencari uang di bidang tersebut?

2. Terbukalah untuk pengalaman-pengalaman baru.
Kebanyakan orang menikmati kenyamanan hidup mereka dengan cara yang sama dari hari ke hari. Jika anda belum menemukan gairah dalam hidup anda, anda mungkin akan terjebak dalam rutinitas kehidupan yang kelak akan membuat anda menjadi bosan. Anda harus terbuka untuk pengalaman-pengalaman baru karena anda tidak pernah tahu kemana hidup akan membawa anda. Apakah anda pernah mendapatkan pengalaman memiliki harapan negatif pada awalnya namun justru anda mendapatkan hal yang sebaliknya? Bagaimana jika anda mencoba hal-hal baru dan menarik setiap hari? Seorang teman pernah jatuh cinta setengah mati pada seorang gadis. Ia ingin membuatnya terkesan dengan pergi ke kelas yoga meskipun ia tidak tertarik pada pelajaran tersebut. Singkatnya, hubungan tidak berlangsung baik tetapi ia kini bekerja sebagai instruktur yoga!

3. Menjalin komunikasi dengan orang-orang dalam bidang anda.
Jika anda masih dalam fase mencari-cari apa gairah hidup anda dan anda tidak tahu apakah anda bisa atau tidak menikmati sesuatu kelak, bersiaplah untuk mengajukan pertanyaan-pertanyaan. Ketika anda meluangkan waktu untuk berkomunikasi dengan orang lain, anda bisa belajar banyak. Mintalah kepada orang-orang tersebut untuk menceritakan kehidupan yang mereka jalani sehari-hari. Tanyakan pertanyaan yang anda ingin tanyakan! Ini dapat membantu membuka pikiran anda.

4. Praktek dan Penelitian.
Anda tidak perlu menemukan gairah anda dalam semalam, meskipun proses tersebut akan membantu anda menemukan apa yang anda cintai dalam hidup dan anda mungkin sedang berada di jalur yang benar. Praktekkan keterampilan-keterampilan yang akan membangun gairah hidup anda dan kemudian lihatlah apakah anda bisa membawa diri anda dari level amatir ke level yang lebih tinggi. Teliti topik-topik yang anda nikmati dengan segala macam cara, seperti membaca buku atau berselancar di internet.

5. Hadapi ketakutan-ketakutan anda.
Anda mungkin tidak berpikir bahwa dengan mengeksplorasi ketakutan anda, anda dapat menemukan gairah dalam hidup anda, namun hal itu bisa terjadi. Ketakutan dipandang sebagai emosi negatif, tetapi itu sebenarnya adalah emosi yang kuat layaknya gairah. Kadang-kadang anda takut sesuatu karena sesuatu tersebut adalah hal yang anda benar-benar peduli. Mungkin anda takut gagal dalam sebuah bidang yang selalu ingin anda kejar. Hadapi dan eksplorasi ketakutan anda dapat membawa anda pada gairah hidup anda.

6. Jangan pernah menyerah.
Jalan menuju gairah hidup anda hampir pasti tidak akan pernah mudah untuk dilalui. Banyak orang akan memberitahu pada anda bahwa mereka hampir menyerah ketika mereka berurusan dengan subjek yang sama. Dalam rangka menemukan gairah anda, anda perlu menggali dalam dan berkomitmen kepada diri sendiri bahwa anda tidak akan pernah berhenti sampai anda betul-betul menemukan gairah anda. Anda harus percaya pada diri sendiri, karena anda benar-benar tidak akan pernah tahu kemana hari esok akan membawa anda.

 
Picture
1. Hidup mungkin tidak adil, namun tetap masih baik untuk anda jalani.

2. Ketika anda diliputi keraguan, tetap maju dengan mengambil langkah kecil.

3. Hidup terlalu singkat jika anda habiskan dengan membenci orang lain.

4. Pekerjaan tidak akan mengurus anda ketika anda sakit. Teman-teman, pasangan dan orang tua yang akan mendampingi anda.

5. Bayarlah kartu kredit anda setiap bulan.

6. Anda tidak perlu merasa menang untuk setiap argumentasi.

7. Menangislah bersama seseorang. Jauh lebih sehat dibanding anda menangis sendirian.

8. Tidak apa-apa jika anda kesal pada Tuhan. Ia dapat mengerti anda.

9. Menabunglah untuk pensiun anda kelak, dimulai sejak anda menerima penghasilan pertama.

10. Iri adalah hal yang memboroskan waktu. Anda sebetulnya sudah memiliki apa yang anda perlukan.

11. Berdamailah dengan masa lalu anda, sehingga ia tidak melukai masa sekarang.

12. Tidak apa-apa jika anak-anak melihat anda menangis.

13. Jangan membandingkan hidup anda dengan orang lain. Anda toh tidak mengetahui perjalanan hidup yang telah dilalui orang tersebut.

14. Jika sebuah hubungan harus menjadi rahasia, anda seharusnya jangan berada di dalamnya.

15. Segala hal dapat berubah dalam sekali kejapan mata. Tetapi jangan khawatir, Tuhan tidak pernah mengejapkan mata.

16. Tariklah nafas dalam-dalam. Itu akan menenangkan pikiran anda.

17. Buanglah hal-hal yang tidak berguna, indah atau menyenangkan.

18. Apapun yang tidak membunuh anda, akan membuat anda semakin kuat.

19. Ketika anda ditanya apa yang anda cintai dalam hidup, jangan memilih ‘tidak ada’ sebagai jawabannya.

20. Tidak pernah ada kata telat untuk memiliki kebahagiaan seperti anak kecil.

21. Nyalakan lilin dan kenakan pakaian yang bagus. Jangan menyimpannya untuk acara-acara khusus. Hari ini adalah hari yang spesial.

22. Selalu ‘sedia payung sebelum hujan’.

23. Organ seks tubuh yang paling penting adalah otak.

24. Tidak ada orang yang bertanggung jawab terhadap kebahagiaan anda, kecuali anda sendiri.

25. Selalu bingkaikan apa yang anda sebut bencana dengan kata-kata ini: “Dalam 5 tahun, apakah akan terjadi lagi?”

26. Ambil selalu pilihan untuk hidup.

27. Maafkan segala kesalahan orang lain.

28. Jadilah unik sekarang. Jangan menunggu usia tua untuk mengenakan warna ungu.

29. Jangan pusingkan apa yang orang lain pikirkan tentang anda.

30. Waktu menyembuhkan hampir semua hal. Berilah ‘waktu’ pada waktu.

31. Apapun situasinya, baik atau buruk, akan selalu berubah.

32. Jangan biarkan diri anda terlalu serius.

33. Percayalah pada keajaiban.

34. Apapun perasaan anda, bangkitlah, berpakaianlah dan tampillah.

35. Anak-anak anda hanya mempunyai sekali masa kecil.

36. Semua yang benar-benar penting pada akhirnya adalah hal-hal yang anda cintai.

37. Pergilah keluar setiap hari. Keajaiban sedang menunggu di luar sana.

38. Jika kita semua melemparkan masalah kita ke dalam tumpukan dan melihat orang lain melakukan hal yang sama, maka kita akan mendapatkan masalah kita kembali.

39. Hal terbaik masih menunggu untuk datang.

40. Tuhan selalu mengasihi anda, tidak peduli apa yang anda lakukan atau tidak anda lakukan.


 
Picture
Menjalin hubungan bukan perkara mudah, namun kualitas hubungan adalah sangat berharga untuk setiap kecil usaha yang anda lakukan untuk itu. Hubungan merupakan hal yang sangat penting dalam hidup dan satu hal yang harus anda prioritaskan dibanding area-area lainnya. 100 Daftar dibawah ini adalah hal-hal yang dapat anda lakukan untuk meningkatkan kualitas hubungan anda, entah itu hubungan dengan pasangan anda, orang tua, teman ataupun rekan bisnis.

  1. Mengirim seseorang ucapan terima kasih dengan tulisan tangan untuk sesuatu yang mereka lakukan.
  2. Membuat sarapan untuk seseorang di tempat tidur.
  3. Tinggalkan pesan atau catatan untuk seseorang apa yang anda hargai dari mereka.
  4. Buatlah komitmen waktu yang realistis dan mungkin.
  5. Pastikan anda melakukan apa saja untuk memenuhi komitmen/janji anda.
  6. Jangan begitu mudah membuat janji, lebih baik bersikap jujur.
  7. Matikan TV dan lakukan percakapan.
  8. Tingkatkan gaya komunikasi anda.
  9. Komunikasikan tentang apa yang anda berdua inginkan dari sebuah hubungan.
  10. Cari tugas yang dapat anda lakukan bersama-sama dengan orang lain.
  11. Tawarkan untuk melakukan kegiatan rutin bersama-sama
  12. Membeli bahan makanan bersama-sama.
  13. Pergi belanja bersama-sama.
  14. Atur makan malam di luar bersama seseorang untuk teman-teman.
  15. Pergi berkemah bersama-sama.
  16. Pergi jalan-jalan bersama-sama.
  17. Lakukan sebuah kontes menatap.
  18. Lakukan piknik bersama-sama.
  19. Jadwalkan 10 menit setiap hari untuk berbicara (TANPA gangguan).
  20. Jadilah spontan dan energik.
  21. Luangkan waktu meneliti untuk membina hubungan yang lebih besar.
  22. Belajar dari ahlinya.
  23. Baca biografi orang-orang yang membina hubungan dengan hebat.
  24. Membeli dan membaca buku-buku tentang hubungan.
  25. Sediakan waktu untuk membina hubungan SEBELUM bekerja, lembur atau tugas.
  26. Membeli dan memberikan hadiah sederhana yang mengingatkan anda tentang orang itu.
  27. Tetap berhubungan dengan teman-teman setidaknya sekali setiap bulan meskipun mereka tinggal di tempat yang jauh.
  28. Teleponlah secara pribadi teman-teman facebook anda.
  29. Batasi daftar teman online anda hanya kepada mereka yang anda ingin berteman.
  30. Jangan membuat alasan yang mengada-ada untuk sesuatu hal, bersikaplah jujur.
  31. Gunakan kata-kata positif yang membangkitkan semangat dibanding kata-kata negatif atau kritik.
  32. Pelajari beberapa etika ponsel dan matikan telepon anda sesekali.
  33. JANGAN PERNAH menulis sesuatu yang negatif atau kritis dalam sebuah email – terlalu berbahaya dan mudah disalahtafsirkan.
  34. Jadilah tipe orang “yes” ketika melakukan sesuatu untuk orang lain
  35. Belajarlah untuk mengatakan “tidak” untuk tetap menjaga prioritas anda.
  36. Mengajarkan seseorang bagaimana melakukan sesuatu.
  37. Latihan bersama-sama.
  38. Membuat kompetisi persahabatan.
  39. Saling mendukung dalam tindakan / tantangan.
  40. Menjalankan hobi baru bersama-sama untuk membangun kepentingan bersama.
  41. Jangan makan sendirian.
  42. Cetaklah foto-foto kegiatan bersama.
  43. Mintalah bantuan ketika anda membutuhkannya.
  44. Bicarakan tentang keyakinan dan nilai-nilai anda.
  45. Pegang teguh keyakinan anda dan utarakan alasannya.
  46. Mengetahui prinsip-prinsip moral anda dan berpegang teguh padanya.
  47. Bagikan pengalaman pribadi spiritual anda.
  48. Dalam situasi yang menantang, tanyakan pada diri sendiri, “Apa yang kira-kira Tuhan sarankan pada saya untuk dilakukan?”
  49. Pelajari model perilaku (seperti teori DISC) untuk berkomunikasi lebih baik.
  50. Pelajari model kepribadian (seperti teori Meyers-Briggs) untuk menerapkan tips kepribadian.
  51. Bersedia untuk melakukan percakapan yang diperlukan dan penting.
  52. Buat daftar, bagikanlah dan lakukan hal-hal dari daftar tersebut bersama-sama.
  53. Tingkatkan keterampilan telepon anda.
  54. Berikan hadiah secara ‘lebih’ dibanding harga belinya.
  55. Berikan pujian yang tulus secara teratur.
  56. Beri kejutan pada seseorang dengan tindakan manis terhadap mereka.
  57. Melakukan percakapan di mana anda aktif mendengarkan dan HANYA mengulangi apa yang anda dengar dengan kata-kata anda sendiri.
  58. Bagikan keyakinan spiritual anda satu sama lain.
  59. Berdoa bersama.
  60. Berlatih olahraga baru bersama-sama.
  61. Bertanggung jawab atas kebahagiaan anda sendiri dalam hubungan tanpa membebani atau mengharapakan orang lain untuk melakukannya untuk anda.
  62. Katakan satu sama lain mengapa dan bagaimana mereka membuat anda menjadi orang yang lebih baik.
  63. Memberi pujian terhadap apa pun yang anda lihat adanya perbaikan pada diri mereka.
  64. Jadilah ramah dan cepat untuk memaafkan.
  65. Saling memaafkan dengan tulus.
  66. Berhenti mengeluh dan mulai menghargai.
  67. Tertawalah bersama-sama.
  68. Menangislah bersama-sama.
  69. Melayani orang lain.
  70. Taklukkan rasa takut (seperti ketinggian atau takut hewan tertentu) bersama-sama.
  71. Jangan berpartisipasi dalam gosip.
  72. Jangan berbagi informasi hubungan pribadi yang harusnya dirahasiakan.
  73. Jadilah spontan dengan kegiatan dan bersenang-senang
  74. Jangan pernah mencoba untuk mengubah orang lain, ubahlah diri anda sendiri sebagai gantinya.
  75. Jangan menyalahkan orang lain.
  76. Luangkan waktu berpikir tentang bagaimana meningkatkan hubungan anda.
  77. Buatlah prioritas dan sediakan waktu yang cukup dalam membina hubungan.
  78. Tetapkan beberapa tujuan pada hubungan anda.
  79. Ungkapkan kerentanan anda.
  80. Bersosialisasi dengan teman-teman dari teman-teman anda.
  81. Berkompromi untuk menyelesaikan perselisihan.
  82. Jadilah murah hati dalam pengeluaran uang.
  83. Hidup hemat untuk mencegah stres uang dalam hubungan anda.
  84. Jadilah rendah hati dan tidak sombong.
  85. Ambil penyegaran akhir pekan bersama-sama.
  86. Menghadiri kursus membina hubungan.
  87. Menempatkan diri anda sebagai orang lain untuk mendapatkan perspektifnya.
  88. Tetap berhubungan dengan rutin.
  89. Hargai setiap apa yang anda dapatkan dalam setiap hubungan dan nyatakan syukur anda dalam percakapan.
  90. Kenali dan soroti setiap keunikan orang.
  91. Hindari berasumsi dengan mengajukan pertanyaan-pertanyaan.
  92. Hargai waktu anda sendiri dan jangan buang waktu orang lain.
  93. Lakukan humor dan tidak mengambil hal-hal yang terlalu serius.
  94. Membangun hubungan membutuhkan waktu jadi bersabarlah.
  95. Ubah sesuatu dengan lebih bervariasi dan dengan keluar dari zona nyaman anda.
  96. Memiliki empati dan mengekspresikannya.
  97. Belajar dan tingkatkan bahasa tubuh anda.
  98. Dengarkan musik bersama-sama.
  99. Katakan kebenaran (dalam cara yang baik) bahkan jika itu mungkin menyakitkan.
  100. Tentukan besarnya usaha yang akan anda lakukan berdasarkan kualitas hubungan yang ingin anda raih.

 
Berikut adalah beberapa saran praktis untuk mengatasi marah.

1. Ketika anda marah jangan mengatakan apa-apa.
Jika kita berbicara dalam rasa marah, kita pasti akan memperburuk situasi dan sangat mungkin menyakiti perasaan orang lain. Jika kita berbicara dalam rasa marah, kita mungkin akan menemukan bahwa orang-orang akan menanggapi dengan rasa marah juga, menciptakan sebuah lingkaran kemarahan. Namun jika kita bisa menjaga untuk tetap diam, maka akan memberikan waktu untuk emosi kemarahan meninggalkan kita.
“Ketika marah, hitunglah sampai sepuluh sebelum anda berbicara. Jika anda sangat marah, hitunglah sampai seratus. ”
- Thomas Jefferson –

2. Acuhkan terhadap orang-orang yang berusaha membuat kita marah.
Sialnya, beberapa orang mungkin memiliki niat jahat dengan mencoba membuat anda marah dan mengambil kesenangan dari anda. Namun jika kita bisa mengacuhkan kata-kata mereka dan tidak merespon dengan cara apapun provokasi mereka, mereka akan kehilangan minat dan tidak mengganggu kita di waktu mendatang.

3. Gunakan alasan untuk menghentikan kemarahan.
Ketika kita marah, katakan kepada diri sendiri “kemarahan ini tidak akan membantu saya dengan cara apapun. Kemarahan ini akan membuat situasi lebih buruk.” Bahkan jika sebagian dari kita masih marah, suara batin kita akan membantu kita untuk menjauhkan diri dari emosi kemarahan

4. Bersikap baik pada orang lain.
Visualisasi lain yang disarankan oleh seorang guru spiritual adalah melihat agen kemarahan sebagai anak berusia 5 tahun. Jika anda berpikir tentang orang lain sebagai anak berusia 5 tahun yang tak berdaya, kasih sayang dan pengampunan anda yang akan muncul. Jika adik kecil anda tidak sengaja menusuk anda, anda tidak akan merasakan kemarahan dan keinginan untuk membalas. Sebaliknya anda hanya akan merasa dia masih terlalu muda dan perlu tahu hal-hal yang lebih baik. Latihan ini mungkin sangat berguna bagi anggota keluarga dekat yang kadang-kadang menimbulkan rasa marah anda.

5. Nilai perdamaian jauh lebih tinggi dibanding rasa marah.
Jika kita menghargai ketenangan pikiran sebagai harta kita yang paling penting, kita tentu saja tidak akan membiarkan kemarahan tetap ada dalam sistem kita. Seperti Sri Chinmoy pernah katakan :

“Anda mungkin punya hak untuk marah dengan seseorang, tetapi anda tahu bahwa dengan marah kepadanya anda hanya akan kehilangan kedamaian pikiran anda yang berharga ..”

6. Selalu mencoba untuk memahami mereka yang marah pada anda.
Jangan khawatir jika anda memiliki perasaan untuk membela diri dari kritik mereka. Jika anda dapat tetap tenang, mereka mungkin mulai merasa bersalah melampiaskan kemarahan mereka pada anda. Terinspirasi oleh contoh ketenangan anda, mereka akan sadar dan berusaha untuk melakukan hal yang sama.

7. Fokus pada sesuatu yang sama sekali berbeda.
Misalkan seseorang telah melakukan sesuatu yang membuat anda marah. Pikirkan tentang sesuatu yang akan membuat anda bahagia. Penangkal terbaik untuk negatif adalah fokus pada yang positif.

8. Tarik nafas dalam-dalam.
Tindakan sederhana dengan menarik nafas dalam-dalam akan sangat membantu anda dalam menghilangkan kemarahan.

9. Meditasi.
Berlatih meditasi secara teratur untuk membawa kedamaian batin anda kedepan. Jika kita dapat memiliki akses menuju kedamaian batin, maka kita akan mampu memanfaatkan hal ini selama masa pengujian.

10. Tersenyum.
Ketika kita tersenyum kita meredakan banyak situasi negatif. Tersenyum adalah cara menawarkan niat baik kepada orang lain. Tersenyum tidak memerlukan biaya apa-apa, selain efektif dapat meredakan situasi tegang.



 
Picture
Krisis ekonomi yang bermula dari Amerika Serikat dan sekarang melanda dengan cepat ke seluruh dunia memang sangat mengkhawatirkan sebagian besar orang. Banyak perusahaan yang gulung tikar, tidak terkecuali perusahaan-perusahaan berkaliber dunia, seperti Northern Rock, Fannie Mae dan Lehman Brothers.

Bagaimana kita harus bersikap menghadapi krisis ekonomi global ini? Saya sendiri memilih untuk tidak menghamburkan energi saya dengan memikirkan hal tersebut terlalu dalam. Saya menyadari jika saya fokus pada ketakutan atau kekhawatiran saya, maka saya akan merasakan ketakutan yang lebih mendalam lagi. Saya lebih memfokuskan energi saya pada hal-hal yang bisa meningkatkan produktivitas diri.

Sebelum saya membagi pada Anda bagaimana kita harus bersikap, ada 2 hal yang perlu diperhatikan :
Pertama, ketahuilah bahwa ada banyak hal yang diluar kekuasaan kita, maksud saya adalah kita tidak bisa melakukan apapun untuk merubah hal tersebut, contohnya saja : cuaca, masa lalu, orang lain dan situasi ekonomi. Biasanya kekhawatiran atau ketakutan muncul karena kita terlalu memikirkan hal-hal tersebut. Coba anda ingat-ingat lagi kejadian terakhir yang membuat anda merasa khawatir. Apakah kejadian tersebut diluar kekuasaan anda?
Kedua, ketahuilah bahwa kita selalu mempunyai pilihan, saya tegaskan sekali lagi disini: kita selalu mempunyai pilihan. Kita mungkin merasa kita tidak mempunyai pilihan, tetapi yang sebetulnya terjadi adalah kita tidak ingin menghadapi pilihan karena biasanya faktor harga diri atau tidak mau susah.

Baiklah, berikut ini adalah beberapa tips bagaimana kita harus bersikap :

1. Fokuslah pada hal-hal yang bisa anda kendalikan
Ketahuilah bahwa tubuh dan pikiran anda adalah sesuatu yang bisa anda kendalikan. Anda dapat memilih untuk memfokuskan energi pada hal-hal yang lebih bermanfaat untuk anda, contohnya : anda dapat memilih untuk lebih memikirkan kesehatan anda daripada hanya stress memikirkan kondisi ekonomi yang memburuk.

2 . Kurangilah mengkonsumi berita
Saya tidak bermaksud mengatakan bahwa membaca koran atau menonton berita di TV tidak penting. Maksud saya begini, coba anda ingat-ingat kapan terakhir anda membaca atau menonton berita yang mengangkat semangat anda atau bercerita tentang kedamaian. Menurut pengalaman saya jarang sekali terjadi, apalagi berita tersebut diletakkan di halaman depan, rasanya tidak mungkin, karena berita semacam itu tidaklah ‘menjual’. Berita yang ‘menjual’ adalah berita yang berisi konflik, perang, gosip, penderitaan dan ketakutan, karena memang berita semacam itulah yang dapat dengan cepat mempengaruhi emosi kita. Perusahaan media massa memang harus melakukan strategi semacam itu, karena itulah nilai jualnya, jika tidak mereka akan bangkrut.
Mengurangi konsumsi berita sangat penting untuk menjauhkan kita dari rasa khawatir dan takut. Saya sendiri sudah mengurangi membaca koran dan menonton TV, hanya berfokus pada hal-hal yang berhubungan dengan pekerjaan saya dan hiburan (humor).

3. Bersyukur
Coba anda renungkan pertanyaan ini. Apa hal terpenting dalam hidup anda? Untuk hal-hal apa saja anda berterima kasih? Siapa saja yang anda cintai? Lebih bagus anda bisa menuliskannya diatas kertas, tutup mata anda dan bayangkanlah jawabannya. Rasakanlah perasaan syukur tersebut. Lakukan hal ini secara rutin.
Saran saja, akan jauh lebih baik jika anda bisa lebih mensyukuri hal-hal yang bersifat non materi. Saya pribadi menyadari bahwa hal-hal non materi jauh lebih penting dibandingkan materi, seperti kesehatan dan hubungan, karena kalaupun saya kehilangan materi tetapi dengan kesehatan dan hubungan yang baik, saya bisa meraihnya kembali.

4. Berhentilah menyebarkan kekhawatiran atau ketakutan
Maksud tulisan diatas adalah berhentilah mengeluh tentang ekonomi yang sulit, berhentilah menyebarkan berita tentang krisis tersebut pada teman-teman anda dan berhentilah berbicara tentang krisis. Mulailah melakukan tindakan-tindakan yang dapat anda kendalikan. Andaikata kebutuhan dasar anda sedang terancam saat ini (seperti : kehilangan pekerjaan atau tempat tinggal), ambil tindakan segera dan secara besar-besaran, seperti mengirimkan surat lamaran ke banyak perusahaan, menghubungi teman-teman anda untuk menanyakan lowongan kerja, mencari-cari di internet tentang pekerjaan, dsb. Pokoknya apapun yang bisa anda lakukan, lakukanlah semua dengan segera dan pantang menyerah.

5. Segala sesuatu akan berbalik ke asalnya
Anda tidak sendiri. Semua menghadapi masalah yang sama. Sejarah telah membuktikan bahwa segala sesuatu akan berbalik ke asalnya, seperti krisis ekonomi Indonesia tahun 1997. Ekonomi Indonesia saat ini telah jauh lebih baik dibandingkan sebelum tahun 1997. Meskipun tetap dampak krisis ekonomi dunia tetap terasa di negara kita. Saya pribadi optimis bahwa krisis ini akan berhasil dilewati. Yang bisa kita lakukan saat ini adalah bertahan dan ambil semua tindakan yang diperlukan, seperti memperketat pengeluaran, meningkatkan produktivitas kerja dsb.

6. Perkuat aset anda
Sehubungan dengan hal-hal yang dapat kita kendalikan seperti yang telah saya jelaskan diatas, saat krisis adalah saat yang paling tepat kita meningkatkan kemampuan diri kita. Lihatlah segala hal yang bisa kita pelajari untuk menambah kemampuan (skill) kita. Jangan pernah berhenti untuk belajar. Percayalah ketika krisis ini berakhir, anda akan lebih siap dalam menghadapi tantangan ke depan.

7. Menyiapkan dana cadangan
Bagi anda yang saat ini tidak sedang bertarung untuk memenuhi kebutuhan dasar anda, prioritaskan untuk memiliki dana cadangan. Bukan berarti karena kita saat ini sedang dalam krisis, tidak penting membentuk dana cadangan. Persiapan tetap harus kita lakukan untuk menghadapi segala kemungkinan setelah krisis ini berlalu.Kebiasaan menabung harus kita galakkan sepanjang hidup kita. Percayalah anda akan menuai hasilnya suatu saat nanti.

8. Fokuslah pada hal-hal yang menguntungkan anda
Jangan berfokus pada hal-hal negatif yang menimpa anda seperti : pemotongan gaji, tidak mendapatkan bonus, omzet penjualan yang menurun dsb. Fokuslah pada hal-hal yang bisa menguntungkan anda, seperti misalkan :
- Harga bensin yang turun
- Harga saham yang rendah
Saya sendiri bukan pemain saham, saya hanya ingin berbagi dari artikel Warren Buffet yang saya baca. Beliau mengatakan bahwa saat ini adalah saat yang tepat untuk membeli saham. Mudah-mudahan bermanfaat.
- Mengurangi konsumsi dan berjalan-jalan akan mempunyai efek memperbaiki mental boros kita. 

9. Pilihlah untuk berbahagia
Memilih untuk berbahagia bukan berarti kita tidak peduli terhadap masalah-masalah di sekeliling kita ataupun memaksakan senyum di wajah kita, akan tetapi kita berfokus pada hal-hal indah yang dapat memberikan kita kesenangan, membuat kita tersenyum dan berterima kasih atas kehidupan ini, sebagai contoh : anda dapat bermain-main dengan anak anda, pergi mendaki gunung, memancing dsb. Anda bisa membaca juga artikel saya sebelum ini : 9 tips untuk hidup lebih bahagia.
Ketahuilah bahwa setiap hari kita dikelilingi oleh hal-hal yang dapat membuat kita bahagia. Seperti halnya ketakutan dan kekhawatiran, menikmati kebahagiaan adalah sebuah pilihan. Manakah yang akan anda pilih? Kekhawatiran atau kebahagiaan?


 
1. Jangan Takut dan Khawatir
    Perasaan takut dan khawatir merupakan pikiran kita yang paling tidak produktif. Sebagian besar hal-hal yang kita khawatirkan atau takutkan tidak pernah terjadi. Jadi untuk apa kita khawatir dan takut?

2. Jangan Pernah Menyimpan Dendam
    Dendam adalah hal terbesar dan akan menjadi beban terberat jika kita menyimpannya di dalam hati. Maukah anda membawanya sepanjang hidup? …. Saya rasa tidak. Jangan sia-siakan energi kita dengan menyimpan dendam, sudah pasti tidak ada gunanya. Gunakanlah energi kita tersebut untuk hal-hal yang positif.

3. Fokus Pada Satu Masalah
    Jika kita memiliki beberapa masalah, selesaikanlah masalah kita satu per satu. Jangan terpikirkan untuk menyelesaikan masalah secara sekaligus karena justru akan membuat kita semakin stress.

4. Jangan Membawa Tidur Masalah Anda
    Masalah adalah hal yang sangat buruk untuk kesehatan tidur kita. Pikiran bawah sadar kita adalah hal yang luar biasa yang dapat membuat kita gelisah dan tidur kita menjadi tidak nyenyak.

5. Jangan Mengambil Masalah Orang Lain Untuk Anda Selesaikan
    Membantu orang lain yang sedang dalam masalah adalah hal yang mulia, tetapi jika kita mengambil porsi terbesar untuk menyelesaikan masalah orang lain tersebut justru itulah kesalahan terbesar. Biarkanlah orang tersebut yang menyelesaikan masalahnya sendiri dengan porsi terbesar.

6. Jangan Hidup di Masa Lalu
    Mungkin terasa nyaman bagi kita mengingat hal-hal yang menyenangkan di masa lalu tetapi jangan anda terlena didalamnya. Konsentrasilah dengan apa yang terjadi saat ini, karena kita pun akan bisa merasakan banyak kebahagiaan di saat ini. Saya yakin kita akan mempunyai perasaan yang jauh lebih berbahagia jika kita merayakan apa yang terjadi saat ini dibanding dengan mengingat-ngingat kebahagiaan di masa lalu.

7. Jadilah Pendengar yang Baik
    Mungkin sebagian besar orang termasuk saya  susah untuk menjadi pendengar yang baik. Justru sebaliknya kita mengharapkan orang lain yang mendengarkan omongan kita, tetapi sebetulnya dengan belajar mendengarkan orang lain, kita akan mendapatkan banyak hal baru yang dapat sangat berguna bagi kebahagiaan hidup kita.

8. Jangan Biarkan Frustasi Mengatur dan Bahkan Mengacaukan Hidup Anda
    Kasihanilah diri kita lebih dari apa pun, maksud saya adalah janganlah kita menyerah pada frustasi. Maju terus. Ambillah tindakan-tindakan positif dan lakukanlah dengan konsisten.

9. Bersyukurlah Selalu
    Bersyukur dan berterimakasihlah atas semua yang kita dapatkan, bukan hanya hal yang positif saja tetapi juga hal yang negatif, karena saya percaya dibalik setiap hal yang negatif tersebut ada hal baik yang bisa kita pelajari.
 
Anthony Robbins pernah mengatakan dalam salah satu bukunya bahwa berpikir sebetulnya adalah proses bertanya dan menjawab pertanyaan-pertanyaan. Beliau kemudian menambahkan bahwa orang-orang yang sukses adalah mereka yang selalu bertanya pada dirinya sendiri.

Berikut adalah 101 pertanyaan u/ membuat hidup anda Luar Biasa :

1. Apa yang saya inginkan?

2. Untuk hal-hal apa saja saya berterima kasih?

3. Apakah yang hilang dalam hidup saya?

4. Apakah saya melihat hal-hal baru di dunia ini setiap hari?

5. Apakah saya menyediakan sedikit waktu untuk mendengarkan orang lain?

6. Apakah saya cukup bersenang-senang?

7. Bagaimana saya menjadikan hidup ini lebih ceria?

8. Apa yang saya inginkan lebih dalam hidup?

9. Apa yang tidak terlalu saya inginkan dalam hidup?

10. Apakah saya selalu mencari peluang-peluang?

11. Apakah saya menangkap peluang-peluang yang ada?

12. Apakah saya mempunyai pikiran yang terbuka?

13. Apakah saya cukup fleksibel?

14. Apakah saya cepat menghakimi orang lain?

15. Apakah saya selalu memperhitungkan resiko?

16. Apakah saya tulus memuji orang lain?

17. Apakah saya menghargai apa yang orang lain lakukan untuk saya?

18. Ke tempat mana sajakah saya ingin pergi?

19. Siapa sajakah orang yang ingin saya jumpai?

20. Petualangan apa sajakah yang ingin saya ikuti?

21. Apakah saya peduli dengan apa yang orang lain pikirkan tentang saya?

22. Apakah saya cepat tersinggung?

23. Apakah yang membuat saya bahagia?

24. Adakah hal yang saya tunda?

25. Apakah saya selalu memikirkan diri sendiri?

26. Apakah saya suka menyimpan dendam?

27. Apakah saya selalu mengingat-ngingat masa lalu?

28. Apakah saya membiarkan pikiran negatif orang lain mempengaruhi saya?

29. Apakah saya bisa memaafkan diri sendiri?

30. Apakah saya cukup sering tersenyum?

31. Apakah saya cukup sering tertawa?

32. Apakah saya mengelilingi diri saya dengan orang-orang positif?

33. Apakah saya orang yang positif?

34. Apakah saya menyediakan cukup waktu untuk merawat diri?

35. Apakah ambisi rahasia saya?

36. Apakah yang ingin orang-orang ingat tentang saya di akhir hidup nanti?

37. Apakah arti sukses untuk saya?

38. Bagaimana saya dapat memberi arti bagi hidup orang lain?

39. Bagaimana saya dapat melayani sesama?

40. Hal apakah yang dapat saya lakukan lebih baik dibandingkan orang lain?

41. Apakah 3 kekuatan terbesar saya?

42. Apakah saya bergerak menuju ke pencapaian mimpi-mimpi saya?

43. Apakah saya menceritakan pada orang lain apa yang sungguh-sungguh saya inginkan dalam hidup?

44. Seperti apakah rupa hari yang indah menurut saya?

45. Ingin seperti apakah anda 1 tahun lagi? 5 tahun lagi? 10 tahun lagi? 20 tahun lagi?

46. Seperti apakah bentuk lingkungan untuk hidup yang baik menurut saya?

47. Apakah yang ingin saya perbuat jika saya tidak mempunyai rasa takut?

48. Apakah yang ingin saya perbuat jika uang bukanlah hal yang penting?

49. Alasan-alasan apa sajakah yang sering saya ucapkan?

50. Apakah saya menikmati apa yang saya lakukan sehari-hari?

51. Apakah saya berada di jalan yang benar?

52. Apakah saya meyayangi diri sendiri?

53. Apakah saya baik pada orang lain?

54. Apakah saya mengambil sesuatu tanpa imbalan?

55. Apakah saya sedang melakukan hal yang paling penting saat ini?

56. Apakah ada hal-hal dalam hidup yang perlu saya beri perhatian lebih?

57. Apakah saya sudah menggunakan waktu saya dengan sebaik-baiknya?

58. Apakah yang bisa saya lakukan saat ini yang dapat membuat perbedaan terbesar dalam hidup?

59. Apakah yang sedang saya hindari?

60. Hal-hal apa sajakah yang saya bisa bertoleransi?

61. Apakah saya membuat tujuan-tujuan yang jelas dengan batas waktu pencapaiannya?

62. Apakah saya memegang janji-janji yang telah saya buat pada diri sendiri?

63. Apakah saya memegang janji-janji yang telah saya buat pada orang lain?

64. Jika saya ingin kehidupan saya sempurna, apakah yang harus saya rubah?

65. Apakah yang sedang saya cari sungguh-sungguh saat ini?

66. Bagaimana saya membuat hidup saya lebih sederhana?

67. Kegiatan apa saja yang saya lakukan tetapi saya tidak menikmatinya? Apakah kegiatan tersebut sungguh-sungguh harus dilakukan? Dapatkan saya mendelegasikannya atau membayar orang lain untuk melakukan itu?

68. Apakah saya melihat diri saya sebagai seorang yang cukup kreatif?

69. Apakah saya membiarkan diri saya untuk menjadi orang yang kreatif?

70. Dapatkah saya menjadi seseorang yang spontan?

71. Apakah saya terlalu kritis pada diri sendiri?

72. Apakah saya terlalu kritis pada orang lain?

73. Apakah saya dapat melihat permasalahan dari sudut pandang yang berbeda?

74. Hal-hal apa sajakah yang telah saya selesaikan?

75. Hal-hal apa sajakah yang menjadi sumber stress dalam hidup?

76. Bagaimana saya dapat mengurangi stress dalam hidup?

77. Kemana sajakah uang saya dipergunakan?

78. Bisakah saya mengelola keuangan saya?

79. Punyakah saya rencana keuangan untuk masa depan?

80. Untuk apa sajakah waktu saya dipergunakan?

81. Sudahkah saya membuat sistim pengelolaan waktu yang efisien?

82. Apakah 3 prioritas terbesar saya dalam hidup?

83. Siapakah orang terpenting dalam hidup saya?

84. Siapakah yang mencintai saya?

85. Siapakah yang peduli kepada saya?

86. Untuk siapakah anda bekerja keras?

87. Apakah tempat tinggal dan lingkungan kerja saya telah diatur sedemikian rupa sehingga memberi kenyamanan pada saya?

88. Apakah saya mempunyai pola hidup yang sehat?

89. Apakah saya sering terbawa emosi?

90. Apakah saya dapat melupakan kesalahan-kesalahan yang telah saya buat di masa lalu?

91. Apakah saya mengijinkan diri saya untuk melakukan kegagalan?

92. Apakah saya mempelajari kegagalan-kegagalan saya?

93. Apakah saya cepat menanggapi ketika sesuatu berjalan tidak semestinya?

94. Apakah keyakinan-keyakinan saya telah bekerja dengan baik?

95. Apakah saya melonggarkan aturan-aturan yang telah saya buat untuk diri sendiri dan orang lain?

96. Apakah impian masa kecil saya yang terlupakan?

97. Siapa sajakah idola/tokoh yang saya tiru?

98. Apakah saya asli? Apakah saya menjadi diri saya sendiri atau sedang mencoba menjadi seseorang yang lain?

99. Bagaimana jika …?

100. Mengapa tidak …?

101. Bagaimana saya dapat …?


Pertanyaan manakah yang membuat anda paling tersentuh? Silahkan sharing kan disini, atau
Jika anda memiliki pertanyaan refleksi yang lain juga bisa disharingkan disini.

 
Stress adalah keadaan jiwa yang paling populer di abad ini. Coba anda ingat-ingat kembali berapa banyak orang yang anda jumpai mengatakan bahwa mereka sedang mengalami stress atau mungkin anda sendiri sedang mengalaminya?
Stress bukan suatu penyakit, tetapi jika anda tidak dapat mengatasinya dalam waktu tertentu, anda akan terkena banyak masalah kesehatan.

Beberapa waktu yang lalu saya membaca sebuah artikel yang mengatakan bahwa :
- Lebih dari 40 juta orang di Eropa atau setidaknya 1 dari 3 orang pekerja mengatakan bahwa mereka mengalami stress di tempat kerja.
- Stress di tempat kerja adalah masalah kedua yang sering terjadi disamping masalah sakit punggung.
- Dari hasil survei juga dikatakan bahwa lebih dari seperempat pekerja absen selama 2 minggu (akumulasi) dalam setahun karena masalah kesehatan yang diakibatkan oleh stress.
Mohon maaf karena saya belum mendapatkan hasil survei di Indonesia, tapi kurang lebih saya perkirakan sama.

Sebelumnya saya akan sampaikan beberapa hal utama yang dapat menyebabkan stress di tempat kerja :
- Kondisi kerja yang selalu berada di bawah tekanan
- Ketidakjelasan tugas yang diberikan
- Permintaan barang yang sangat tinggi
- Kurangnya perencanaan kerja
- Adanya ancaman di kalangan karyawan
- Teriakan dan makian para konsumen
- Teman kerja yang selalu mengganggu
- Ketidaknyamanan fisik, seperti suara mesin yang ribut, ventilasi yang kurang dsb.
- dan yang paling buruk, tidak adanya perbaikan untuk mengatasi masalah-masalah diatas.


Hal-hal ini dapat menimbulkan gangguan kesehatan fisik dan mental seperti : depresi, gelisah, gugup, tidak dapat fokus untuk waktu yang lama dan keletihan yang berkepanjangan.

Jika ada hal-hal diatas yang anda rasakan …. hmmm, saya rasa anda perlu segera merubah aktivitas anda sehari-hari baik di tempat kerja maupun di hidup anda secara keseluruhan.
Berikut adalah 9 tips mengatasi stress di tempat kerja :

1. Rencanakan dengan baik aktivitas anda : apa, mengapa, bagaimana, kapan dan siapa yang bertanggung jawab terhadap tugas-tugas. Penting sekali untuk membuat perencanaan bukan hanya jangka panjang tapi juga jangka pendek (rencana bulanan, rencana harian).

2. Pastinya anda di masa lalu pernah mengalami masalah-masalah di tempat kerja. Coba ingat-ingat kembali adakah cara-cara yang dapat anda gunakan untuk mengatasi masalah yang anda hadapi saat ini.

3. Ikutlah membangun iklim kerja yang menyenangkan, yaitu dengan bersikap terbuka dan berkomunikasi dengan sesama rekan kerja.

4. Pastikan anda mengerti terhadap tugas dan tanggung jawab anda, serta jangan ragu untuk bertanya.

5. Lakukan beberapa kali break untuk beberapa menit selama anda bekerja. Santai dan JANGAN MELAKUKAN APAPUN. Ambil nafas dalam-dalam.

6. Miliki sikap toleransi kepada sesama rekan kerja. Ingatlah bahwa masing-masing orang adalah pribadi yang unik, sebagai contoh : beberapa orang justru berprestasi lebih baik di bawah tekanan sementara sebagian yang lain membutuhkan waktu lebih banyak untuk menyelesaikan pekerjaannya.

7. Delegasikan sebagian tanggung jawab anda kepada anak buah anda.

8. Pertahankan semangat tim anda, misalnya dengan melakukan perayaan-perayaan kecil, berolahraga atau berekreasi bersama.

9. Sediakan lingkungan kerja yang baik. Minimalkan gangguan-gangguan seperti suara, ventilasi, cahaya dan suhu.

Disamping stress di tempat kerja, di kehidupan secara umum kita pun dapat mengalami stress dengan beberapa alasan.



Berikut adalah 8 tips mengatasi stress dalam kehidupan :

1. Lakukan pemijitan tubuh (body massage), karena pemijitan baik sekali untuk relaksasi dan penormalan tekanan darah. Setelah pemijitan, anda akan mengalami perbaikan kualitas tidur yang tentu saja akan memulihkan lebih baik keletihan anda.

2. Berolahraga teratur merupakan hal yang sangat penting dalam memerangi stress. Berolahraga akan memobilisasi otot-otot kita, mempercepat aliran darah dan membuka paru-paru untuk mangambil lebih banyak oksigen. Dampaknya anda akan memperoleh tidur yang lebih nyenyak dan kesehatan yang lebih baik.

3. Lakukan hobi anda, seperti memancing, mendaki gunung atau apapun yang anda senangi. Anda bisa juga melakukan petualangan yang belum pernah anda alami sebelumnya seperti berarung jeram misalkan.
Melakukan kegiatan-kegiatan seperti ini dapat menghilangkan pikiran yang menyebabkan stress.

4. Banyak asumsi yang mengatakan bahwa bir, anggur atau whiskey dapat menghilangkan stress. Pada kenyataannya, air putih lah yang dapat menghilangkan stress. Penelitian menunjukkan bahwa minum segelas atau 2 gelas anggur memang dapat menyebabkan kita relax saat itu, tetapi setelah efek alkoholnya hilang, stress kemungkinan besar akan membangunkan anda di tengah malam.
Dengan banyak minum air putih akan membantu memulihkan tubuh kita dari kekurangan cairan, karena kekurangan cairan dapat menimbulkan keletihan.

5. Lakukan meditasi. Para ahli kesehatan mengatakan bahwa alat yang sangat ampuh dalam mengatasi stress adalah meditasi. Meditasi sangat membantu membersihkan pikiran kita dan meningkatkan konsentrasi. Telah terbukti bahwa meditasi selama 15 menit sama dengan kita beristirahat selama 1 jam. Meskipun anda hanya melakukan meditasi selama 2 menit, tetap akan cukup membantu.
Meditasi akan sangat membantu anda melupakan hal-hal yang dapat menyebabkan stress.

6. Ketika seseorang mengalami stress, suatu reaksi yang alamiah jika orang tersebut kemudian melampiaskannya dengan mengkonsumsi banyak makanan. Perlu anda ketahui bahwa mengkonsumsi makanan yang mengandung karbohidrat tinggi dapat meningkatkan kadar insulin di dalam tubuh, dimana insulin ini dapat membuat tubuh menjadi cepat lelah dan mood anda menjadi jelek.

7. Seks adalah penyembuhan yang sangat baik untuk menghilangkan stress. Banyak dokter mengatakan bahwa seks adalah cara yang luar biasa dalam meredam kemarahan dan stress.

8. Jika tubuh kita sedang lelah, tidak mudah bagi kita dalam mengendalikan stress. Tidak cukup tidur akan mempengaruhi keseluruhan hari kita, dan biasanya kita mengalami hari yang buruk karena kurang tidur menyebabkan kita tidak dapat berkonsentrasi dan melihat suatu permasalahan lebih buruk dari yang seharusnya. Tidur yang baik bagi orang dewasa adalah 7 jam sehari.

Anda bisa membaca juga artikel saya sebelum ini : 9 Tips Untuk Hidup Lebih Bahagia

Ketahuilah bahwa setiap orang mempunyai kecendrungan untuk mengalami stress dengan cara yang berbeda. Sebetulnya mengendalikan stress tidak sesulit seperti yang dipikikan, ini hanya masalah bagaimana kita melihat sesuatu dari sudut yang berbeda. Membaca dan mengikuti tips-tips atau teknik-teknik mengendalikan stress juga akan sangat membantu kita.

Silahkan bagi anda yang mempunyai tips yang lain bisa menambahkannya di kolom komentar.

Rahasia Sukses, Motivasi Sukses